PELATIHAN TANGGAP DARURAT “FIRE RESCUE AND FIRST AID” DI SMKN1 SATUI

Saturday, 12 November 2022 07:47 Written by  font size decrease font size decrease font size increase font size increase font size
PELATIHAN TANGGAP DARURAT “FIRE RESCUE AND FIRST AID” DI SMKN1 SATUI
   
PELATIHAN TANGGAP DARURAT “FIRE RESCUE AND FIRST AID” DI SMKN1 SATUI |||| ||||

PELATIHAN TANGGAP DARURAT “FIRE RESCUE AND FIRST AID” DI SMKN1 SATUI

 Tepat pada hari Selasa tanggal 8 November 2022 bertepat di ruang T1 SMKN 1 Satui dilaksanakan kegiatan Training and Development of Fire Rescue and First aid.

fire0

Diawali dengan kegiatan Pelatihan fire rescue atau program tanggap darurat ketika ada bencana kebakaran. Kegiatan ini melibatkan beberapa orang dari damkar dengan peserta 2 orang perwakilan dari setiap kelas. Pelatihan dilaksanakan pada tanggal 8 November 2022 pukul 08.00 WITA hingga selesai.

fire5

Bapak Rudi dari bagian CSR (Corporate Social Responsibility)  PT United Tractors site Satui selaku pihak yang menyelenggarakan kegiatan ini mengungkapkan bahwa tujuan dilaksanakannya kegiatan ini tidak hanya untuk memajukan perusahaan saja tetapi juga orang sekitar , dengan harapan para peserta dapat menjadi leader di lingkungan sekitarnya. Selain itu, beliau juga mengatakan akan melaksanakan evaluasi bersama siswa siswi SMKN 1 Satui terkait kegiatan yang telah dilaksanakan tersebut.

   Pelatihan ini mengajarkan cara memadamkan api dengan cara tradisional dan dengan alat apar. Para peserta diajarkan untuk tidak panik saat menghadapi api agar tidak menyebabkan kegagalan yang bisa saja fatal. Bapak Saidi sebagai salah satu narasumber dari Unit Damkar Satui mengatakan bahwa siswa siswi  SMKN 1 Satui sangat antusias mengikuti kegiatan Pelatihan Fire Rescue ini. Kegiatan ini dilaksanakan tidak hanya di dalam ruangan tetapi juga di luar ruangan untuk melaksanakan praktek langsung memadamkan api. Terdapat beberapa peserta dan guru-guru yang sudah mendapatkan pemahaman, langsung mempraktikkan pemadaman api secara tradisional dan menggunakan apar  yang disaksikan oleh siswa dan siswi yang berada di sekitar lapangan  SMKN 1 Satui.

fire6

 Siang harinya kegiatan dilanjutkan dengan kegiatan pelatihan pemberian pertolongan pertama pada kecelakaan atau disebut dengan First Aid. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Tujuan kegiatan ini dilaksanakan agar siswa siswi SMK Negeri 1 Satui mendapatkan  pemahaman dan pengetahuan dasar tentang penanganan darurat. Adapun materi-materi yang diberikan yaitu :

  • Dasar-dasar pertolongan pertama
  • Pemeriksaan primer & sekunder
  • Anatomi dan faal tubuh manusia
  • Resusitasi jantung paru; dan
  • Perawatan terhadap tulang yang patah

Dengan harapan agar siswa siswi dapat memahami dan mempraktikan materi yg sudah diajarkan jika mereka suatu saat menghadapi hal tersebut.

fire3

     Pihak UT  sendiri disini mengutus kak Hardi dan kak Riki rafiki mereka yang memberi materi first aid kepada peserta trainin. Dalam mengajarkan first aid, kak hardi mengaharapkan agar dengan mempelajari tentang first aid ini kita dapat membantu  orang yang membutuhkan pertolongan. Semua peserta berpartisipasi dalam mempraktikkan materi resusitasi jantung paru dan perawatan pada tulang yang patah.

  Diadakannya Training and Development Fire Rescue dan First aid  adalah berkat kerja sama antara PT. United Tractors site Satui, Unit Damkar Satui, Klinik Safira dengan SMK negeri 1 Satui. Banyak sekali manfaat yang didapat tidak hanya peserta yang mengikuti training ini, tetapi juga bapak ibu guru dan siswa siswi yang tidak mengikuti secara langsung pelatihan ini di dalam ruangan.

fire1

fire2fire4

 

Read 1373 times
Rate this item
(1 Vote)
Super User

Administrator SMKN 1 Satui

Website: https://smkn1satui.sch.id

Terhubung Dengan Kami

Berita Video

 

Komunitas


cache/resized/e339850850c490f9a0fe0f5b889406c8.jpg
Pemilihan ketua
cache/resized/2bf3260a1183719105ad955630167c0e.jpg
Tanggal 4 oktober
cache/resized/22c2635eae7b18d6116d818638c9ab53.jpg
Foto Bersama tenaga
cache/resized/7d42d10397e0d5bd89d325e740092010.jpg
Latihan Dasar
cache/resized/01da86af9c0065b81b393a13d835368d.jpg
Siswa dan Siswi SMK
cache/resized/ae9a4d662bf28da745a81dc986aef201.jpg
Foto Bersama Foto
0.png6.png8.png1.png5.png6.png4.png

Yang Lagi Online

3
Online

Kegiatan Sekolah

Fitur Foto Dan Video

cache/resized/028ddcaa0e35d74cc0d28a04f574ceaa.jpg
JUMAT TAQWA 12 Januari 2024  SMKN 1
cache/resized/73c910372b169649375df4eda647fbde.jpg
Pagelaran Jum'at seni SMK Negeri 1 Satui Pada
cache/resized/d4ac5050c1217258757f4c982f03f960.jpg
Pada Jumat, 04 Agustus 2023 pukul 07:15
cache/resized/9a395e10c8929d884a2108bb35da612b.jpg
Kegiatan Jum’at Seni SMK Negeri 1 Satui
cache/resized/ab6669bc0e9b79b7d344ba1f334e2cff.jpg
Kemeriahan Perayaan Maulid Nabi Besar Muhammad
cache/resized/90650b0d82019f73aff5f1fb03f9e571.jpg
Senam Pagi Bersama Guru dan Siswa Pada hari
cache/resized/aa08288c216914b9f9204d6c4b1d23fd.jpg
Walk In Interview  PT. Indomarco Pristama
cache/resized/046b913e76a49b44bd53e2e85254dffd.jpg
PT. Cipta Kridatama melakukan proses recruitment